Manusia tertua di dunia meninggal dua bulan jelang ulang tahunnya.
Manusia tertua di dunia, Yasutaro Koide, meninggal dunia, Selasa 19 Januari 2015. Koide, asal Jepang, meninggal pada usia 112 tahun, atau hanya dua bulan dari ulang tahunnya yang ke-113.
Koide yang semasa mudanya bekerja sebagai penjahit, dinobatkan sebagai manusia tertua di dunia pada Agustus lalu.
Saat itu, dia pernah membeberkan rahasianya bisa hidup selama itu, yakni tidak stres, tidak minum alkohol dan tidak merokok.
Sebetulnya, saat ini, gelar laki-laki tertua dunia tengah diperebutkan. Seorang laki-laki tua asal Brasil Joao Coelho de Souza mengklaim kalau dirinyalah manusia tertua di dunia.
Joao mengaku telah berumur 131 tahun. Dan saat ini, dia tengah didata untuk mencari tahu kebenarannya.
0 comments:
Post a Comment