Thursday, January 14, 2016

5 Makanan Langka Yang Sepertinya Nggak Bakalan Bisa Kamu Makan Sampai Kapanpun

Unknown
1

Jamur Matsutake

Makanan langka pertama adalah makanan olahan dari jamur matsutake. Seperti yang kita ketahui bahwa jamur matsutake ini adalah jamur yang dikembangkan di negara Jepang. Namun karena kelezatannya, jamur ini akhirnya diimpor ke luar negeri dan dikembangkan di beberapa negara Eropa dan juga Afrika. Jamur ini menjadi jamur yang favorit dan sangat enak karena memiliki rasa seperti daging dan juga beraa alami yang pedas. Namun jamur ini sangat jarang ditemui dan memiliki harga yang mahal karena cukup sulit untuk mengembang biakkannya.
2

Semangka Densuke

Mungkin sebagian dari kamu benar-benar menyukai salah satu dari buah yang bewarna merah yaitu semangka ini. Memang buah semangka ini adalah buah yang sangat segar dan juga memiliki rasa manis. Namun diantara jenis semangka yang kita ketahui di dunia ini, ada jenis semangka yang merupakan semangka unik dan juga langka bernama Semangka Densuke. Semangka ini adalah semangka yang memiliki warna kulit hitam pekat namun dalamnya tetap bewarna merah. Semangka ini memiliki ukuran yang besar dan manis. Kelangkaan Semangka Densuke ini adalah karena semangka ini hanya akan panen sekitar 60-an buah setiap tahunnya sehingga membutuhkan waktu yang lama untuk bisa melihat dan merasakan kelezatan semangka ini.
3

Saffron

Makanan berikutnya yang terkenal dengan kelangkaannya adalah sebuah bahan rempah bernama Saffron. Saffron ini adalah bahan rempah yang berasal dari India, namun bahan makanan ini bisa ditanam di sebuah tempat tentunya dengan melihat keadaan suhu dan kelembapan tanahnya. Namun Saffron ini mengalami kelangkaan karena ternyata untuk mendapatkan hasil panen Saffron yang baik, maka harus dilakukan penanaman yang sangat baik dan cermat sehingga jangan kaget jika olahan yang menggunakan Saffron ini adalah makanan yang mahal terlebih lagi Saffron ini dikenal sebagai bahan bumbu terbaik di dunia.
4

Chocopologie

Siapa yang tak menyukai makanan berasa manis yaitu cokelat? Ya, tentunya semua orang menyukai makanan yang satu ini karena selain enak juga bisa meredakan rasa emosi di jiwa. Namun apakah kamu masih menyukai cokelat ini jika harganya mencapai 30 juta per pon? Pastinya kamu akan berpikir dahulu bukan ketika akan membeli cokelat bernama Chocopologie yang memiliki harga selangit ini.
Ternyata jenis cokelat yang dibuat oleh Knipschildt ini adalah bukan cokelat biasa, melainkan coklat hitam yang dilumurkan di truffle hitam (sejenis jamur langka) yang memiliki rasa sangat enak. Maka dari itu, makanan yang satu ini juga disebut makanan langka karena terbuat dari campuran bahan yang juga langka di dunia.
5

Kobe beef

Kobe beef mengacu pada potongan daging sapi yang berasal dari sapi wagyu yang diternakkan di Prefektur Hyogo, Jepang. Sapi wagyu diternakkan sesuai aturan yang ditetapkan oleh Kobe Beef Marketing & Distribution Promotion Association. Daging sapi ini terkenal dengan kelembutan dan kelezatan dagingnya. Kobe beef umumnya dihidangkan sebagai steak, sukiyaki, shabu-shabu, sashimi, teppanyaki, dan masih banyak lagi. Fillet kobe beef seberat 200 gram dibanderol hingga USD 100 atau sekitar Rp 1 juta. Wow mahal amat ya!

About the Author

Unknown / Author & Editor

Has laoreet percipitur ad. Vide interesset in mei, no his legimus verterem. Et nostrum imperdiet appellantur usu, mnesarchum referrentur id vim.

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

SCIENCE & TECHNOLOGY

Games & Multimedia

Followers

Blog Archive

Follow us on FaceBook